Islam mengajarkan bahwa sangat penting untuk membangun fondasi kehidupan komunitas di atas keimanan, spiritualitas, pemurnian jiwa dan moralitas untuk memastikan setiap orang tetap berlaku tegak, adil, damai, dan sadar akan kewajiban sosial mereka.
Dengan landasan ini, setiap orang akan menemukan tujuan dan makna, menjadi termotivasi untuk menjalani kehidupan dengan moralitas tinggi, peduli terhadap orang lain, dan mempromosikan perdamaian, penuh rasa hormat, dan bermartabat kepada semua orang. Suatu masyarakat di mana warganya hidup bermartabat yang mendorong keadilan dan pemerataan kesejahteraan.
Konsekuensinya, hal ini merangsang perkembangan materi dan ekonomi, kemakmuran, perkembangan dan pertumbuhan pengetahuan dan kebijaksanaan, dan karenanya kemajuan sumberdaya manusia.
Islam mengajarkan bahwa masyarakat di mana orang-orang yang didorong pada pemujaan pada diri sendiri, yang bertujuan materi semata, yang penuh kesombongan, yang egois, yang memburu keuntungan jangka pendek, yang penuh keserakahan akan kekuasaan dan kekayaan, pada akhirnya akan menyebabkan disintegrasi sosial dan melemahnya masyarakat.